Alaku
Alaku

UMKM Provinsi Bengkulu Dorong Untuk Meningkatkan Kualitas dan Kredibilitas

Bengkulu, aktualklick.com  Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Provinsi Bengkulu didorong untuk meningkatkan kualitas dan kredibilitas usaha guna mempermudah akses pembiayaan melalui perbankan. Hal ini disampaikan Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Bengkulu, Wahyu Yuwana Hidayat, dalam kegiatan Meriah Berkah–Bengkulu Road to Festival Ekonomi Syariah (FESyar) 2025, Jumat (25/4).

Wahyu menyatakan bahwa perbankan siap menyalurkan pembiayaan kepada UMKM, namun tantangan terbesar terletak pada kemampuan pelaku usaha dalam membuktikan kelayakan dan konsistensi pengembalian pinjaman.

Alaku

“Keberhasilan UMKM mengelola pembiayaan menjadi indikator utama kualitas usaha. Jika reputasi ini terbangun, maka kepercayaan perbankan akan meningkat,” ujar Wahyu.

Menurutnya, akses terhadap modal bukan hanya soal pinjaman, melainkan membangun citra usaha yang sehat dan terpercaya. Wahyu juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, perbankan, dan pelaku UMKM untuk memperkuat ekosistem usaha daerah.

“Jika kualitas dan kredibilitas UMKM meningkat, maka pembiayaan bisa menjadi penggerak utama pertumbuhan ekonomi Bengkulu,” tambahnya.

Sementara itu, Asisten II Setda Provinsi Bengkulu, RA Denni, SH, MM, turut mendorong pelaku UMKM agar terus berinovasi dan meningkatkan literasi keuangan. Ia menekankan pentingnya pemanfaatan teknologi serta kerja sama dengan lembaga keuangan.

“Jangan ragu memanfaatkan fasilitas perbankan selama dikelola dengan baik. Pemerintah terus berkomitmen memberikan pelatihan dan pendampingan demi menciptakan UMKM yang tangguh,” jelas Denni.

Ia berharap, dengan tata kelola keuangan yang baik, UMKM di Bengkulu mampu berkembang dan berkontribusi besar terhadap pertumbuhan ekonomi daerah.(**)

Alaku

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *