Alaku
Alaku

Semarakan Ramadhan 2024 DPP PKPWL/IKWAL Turunkan Team Safari Ramadhan di Ranah Lengayang

Pessel aktualklick.com –– Tokoh dan pemuka masyarakat perantau Lengayang yang berhimpun dalam Dewan Pengurus Pusat Perkumpulan Keluarga Perantau Wilayah Lengayang (DPP PKPWL) ikut menyemarakan bulan suci Ramadhan 2024/1445 H dengan menurunkan Team Ramadhan. Jumat malam, 29 Maret 2024, 4 (Empat) Team Ramadhan DPP PKPWL itu mengunjungi 4 Masjid di Kecamatan Lengayang.

Ketua Umum DPP PKPWL, Yasmardi, SH didampingi Sekretaris H Satria Edi, S.Sos kepada wartawan, Sabtu (30/3/2024) mengatakan 4 Team Ramadhan DPP PKPWL yang dulu disebut IKWAL hadir di Kecamatan Lengayang itu berangkat dari Padang pada pukul 14.00 WIB dengan dua unit mini bus dan 2 unit mobil pribadi.

Alaku

Yasmardi menjelaskan Team Ramadhan 2024 DPP PKPWL itu diawali dengan rapat pada Ahad (25/2) yang dihadiri Pengurus Harian dan Pengawas DPP PKPWl yang menyepakati Yasmardi, SH (Ketua Tim 1), Prof.DR Kurniawarman, SH (Ketua Tim 2), Aprizal Cai (Ketua Tim 3) dan H. Zarpi Deson, SH (Ketua Tim 4), dimana rapat tersebut dihadiri
H Ismail Usman, H Zainal Abidin Rasti, H Ijal kampai, H. Isrul Husen, Asril Melayu, Hj. Yopi yori dan Agusmardi.

“Alhamadulillah keberangkatan dari Gedung DPRD Sumbar, rombongan istirahat sejenak di Pasir Putih Kambang. Seterusnya, sebelum kami menyebar untuk 4 masjid yang menjadi tujuan, kami mendengarkan arahan dari Dewan Pembina DPP PKPWL, Raflis SH, MM, yang juga ikut langsung bersafari Ramadhan tahun ini,” pungkas Yasmardi.

Adapun 4 masjid yang dikunjungi Team Safari Ramadhan DPP PKPWL tersebut adalah Masjid Al-Imam di Balai Kami Koto Baru Kambang, Masjid Rahmaturrahim Lubuk Sarik Kambang Utara, Masjid Tsamaratul Ikhwan Koto Rawang Lakitan Timur, dan Masjid Nurul Haq Koto Raya Nagari Lakitan Selatan.(Agusmardi)

Alaku

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *