Bandung,aktualklick.com 14 Januari 2026 – GEMA BANGSA JABAR kembali menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan hak rakyat dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada). “Pilkada harus dipilih langsung oleh rakyat, bukan dititipkan ke DPRD,” tegas Ketua DPW GEMA BANGSA JABAR.Senen 10/1/2026.
Menurut Ketua Gema Bangsa Jabar , mengembalikan pemilihan kepala daerah ke DPRD berarti menarik kembali kedaulatan dari tangan rakyat. “Demokrasi bukan dititipkan, tapi dipilih langsung oleh rakyat,” katanya.
GEMA BANGSA JABAR menilai, masalah seperti politik uang dan polarisasi dalam pilkada langsung bukanlah alasan untuk mencabut hak rakyat. “Alasan kuat untuk memperbaiki sistem dan penegakan hukum, bukan malah mengurangi hak rakyat,” tambahnya.
GEMA BANGSA JABAR akan terus mendukung pilkada langsung sebagai bentuk kedaulatan rakyat dan memperjuangkan hak rakyat untuk memilih pemimpinnya sendiri,”Tegas Ketua Gema Bangsa Jabar”.(**)
















